Selasa, 22 Juli 2014

Selamat dan Sukses SMPK IMMANUEL



Sekarang aku ini aku adalah salah satu bagian dari SMAK IMMANUEL, Pontianak
Yaa sekarang aku sudah menjadi anak SMA, tentu saja harapan ku kedepan aku ingin lebih baik dari diriku yang sebenarnya, Memang sebelumnya aku sempat binggung dengan pemilihan jurusan, Sekarang aku sudah tidak binggung lagi, Ya aku mengambil jurusan IPS, "Ilmu pengetahuan sosial" atau "Ikatan Pemuda Sukses"
aku menggambil IPS karna dari hasil test emang nilai IPS ku lebih tinggi dibanding pelajaran IPA
dan cita-cita ku yang lebih menjuru ke bisnis atau ekonomi.. Okey itu bukan masalah , sekarang yang penting aku akan menceritakan tentang sekolah kristen Immanuel menurut pengalaman ku

SMPK IMMANUEL, Pontianak
Siapa yang ga pernah dengar nama sekolah immanuel? Ya pasti sebagian dari kalian sudah pernah dengar dari Playgroup,TK,SD,SMP,SMA,SMK . Ya aku dari TK emang bersekolah di Immanuel, Banyak yang bertanya kepadaku "Ngak bosan apa sekolah di Immanuel terus" ya dengan gampang aku menjawab tidak.

SMP Immanuel adalah SMP yang terletak di kota Pontianak, Merupakan sekolah swasta di bawah naungan Yayasan Gereja Protestan Kampung Bali Pontianak 
karna dullunya saya bersekolah di SMPK IMMANUEL 1 jadi saya akan bercerita pengalaman saya di SMPK Immanuel 1 

Ya seperti yang kalian ketahu bahwa Gedung Baru SMPK Immanuel 1 sekarang telah jadi. sebenarnya bukan masalah bangunan aku memilih bersekolah di immanuel . aku tertarik masuk immanuel karna dari abang-abang ku yang dullu sekolah disini..Emang sih sekolah ini sangat banyak aturan salah satu nya adalah tidak boleh membawa HP. ya sebenarnya aturan nya emang bagus sih kita juga gak ada guna Membawa HP ke sekolah habisnya jam pulang kita tetap ga berubah-berubah, di sekolah juga disediakan HP untuk siswa menelfon ke rumah atau menghubungi orang tua jika punya urusan mendadak.

Di sekolah ini kita akan diajarkan Displin,Bertanggung jawab,Mencintai Lingkungan kita,Dan Lebih mengenal Tuhan lebih dalam. 
Guru-guru disin sangat lah peduli dengan murid-murid nya, masalah nilai atau masalah pribadi yang sedang dihadapi para siswa, Kita dapat curhat kepada guru kita.
Guru nya asik-asik pula, asik diajak bercanda, 

SMPK immanuel Sudah pernah memenangkan atau mengikuti berbagai perlombaan , Ini adalah salah satu nya yang saya dapatkan. pada tahun 2012
  • Lomba MIPA Untan, tingkat Kota Pontianak:
    • Juara I Lintas Graph Matematika
    • Juara I, II, III Mathematics Competition
    • Juara I, II Lomba Cepat Tepat Matematika
  • OSN SMP tahun 2012, tingkat Nasional:
    • Wakil Kalbar dalam Bidang Biologi a/n Brigitta Cindy Lauren
    • Wakil Kalbar dalam Bidang Fisika a/n Roderica Wynne
    • Wakil Kalbar dalam Bidang IPS a/n Leonardus Berlianto
    • Medali Perak Bidang Matematika a/n Daniel Wijaya
  • Festival Lomba dan Seni Siswa Nasional (FLS2N):
    • Juara II Desain Batik, tingkat Kota Pontianak
    • Juara II Menyanyi Solo, tingkat Kota Pontianak
    • Juara II Cipta Puisi, tingkat Provinsi Kalbar
    • Juara I Melukis, tingkat Provinsi Kalbar
    • Juara III Story Telling, tingkat Provinsi Kalbar
  • Juara I Bola Basket Putri, Budi Cup, tingkat Kota Pontianak

Immanuel Juga memiliki 10 Pilar 





Kalian disini akan di didik dengan sepenuh hati oleh guru-guru disini, dan pribadi mu akan dibentuk disini, yang salah akan dimarahi dan yang benar akan diberikan arahan agar lebih benar lagi.. Meski disini banyak Tugas tapi disini demi kebaikan kita. agar suatu saat nilai-nilai tugas kita dapat membantu nilai Ulangan kita yang jelek .. 
Aku sangat bangga penah menjadi bagian SMPK Kristen Immanuel :) 
Peresmian Gedung ini Pada tanggal  28 Juni 2014 ! SELAMAT DAN SUKSES SELALU SMPK IMMANUEL 
Prasasti Yang siap ditanda tangani

Gedung Sebelum Renovasi
View Samping Gedung Baru 
Sesudah renovasi 

Burung-Burung Yang tak ingin Berkicau (Merubah Puisi menjadi sebuah cerita)

Burung-Burung Enggan Bernyanyi Lagi 
karya : Mh. Surya Permana 

Bising gergaji mengoyak sepi di hutan
Pohon-pohon tumbang 
Mobil-mobil besar menggendongnya
tergesa-gesa ke kota
Gunung dan lembah luka parah
Kulitnya terkelupas
Erang sakitnya merambah kemana-mana 


Burung-burung kehilangan dahan dan ranting
Enggan bernyanyi lagi 
Bila pun ada tegur sapa diantara mereka
Tentulah pertanyaan yang menyesakkan 
kemana kita harus menggungsi?
Pohon-pohon perdu dan melata itu
Bukanlah tempat tinggal yang ideal
kita perlu gunung yang teduh 
lembah yang indah
Bukan yang luka parah begini 



------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Sebenarnya ini sih tugas sekolah untuk menjadikan Puisi ini menjadi sebuah cerita/ essay. Karan uda lama ga tulis di Blog, yaudah ini ak masukin aja. harap maklum ya belakangan ini sibuk banget :). Kalau ada salah maklum masih proses belajar (: 

Burung-Burung Tak ingin Berkicau Lagi

Disuatu hutan yang awalnya tenang,asri, banyak pepohonan dan banyak kicauan burung yang begitu merdu namun semuanya berubag ketika orang-orang yang tak bertanggung jawab datang dan membawa gergaji dan memotong habis semua pohon yang ada disana. dan segera mungkin mereka membawa kayu-kayu itu ke kota untuk diperjual belikan, untuk dijadikan bahan bangunan dikota.

Gunung-gunung dan lembah yang sebelumnya dipenuhi berbagai tanaman sekarang menjadi gersang dan gundul sehingga mengakibatkan bencana alam yang merugikan segala pihak termasuk manusia. 
Burung-Burung kehilangan mereka karena semua pohon dan ranting telah ditebang dan tiada tempat untuk mereka membangun sangkar mereka.  mereka pasti akan sulit mencari tempat tinggal dengan keaadan hutan yang seperti itu, 

Tempat tinggal yang mereka butuhkan adalah tempat tinggal yang asri,banyak ditanami pohon-pohon besar dan angin yang terasa sejuk. 
Bukan hanya burung melainkan kita semua menginginkan tempat tinggal yang banyak ditanami tanaman yang rimbun dan kota yang asri tidak dipenuhi dengan bangunan-bangunan tinggi



Stevani~